Legenda Internazionale: Virgilio Fossati


Langka bila ada pemain yang merangkap sebagai pelatih, dan tentunya ia bukan orang sembarangan. Salah satunya Virgilio Fossati. Berada sejak awal berdiri Inter Milan, Fossati membaktikan dirinya hanya pada klub itu saja. Total ia bermain 97 laga dengan 4 gol. Scudetto perdana musim 1909-1910 berhasil ia persembahkan kepada I Nerazzurri.
Fossati yang berposisi sebagai gelandang, menjadi pemain pertama Inter yang bermain dengan tim nasional Italia. Disana ia juga menjabat sebagai kapten. Pada 15 Mei 1910, Fossati mencetak gol dalam pertandingan resmi pertama Italia, saat kemenangan 6-2 atas Perancis.
Karir Fossati harus berakhir tragis karena Perang Dunia I. Banyak pesepakbola di seluruh Italia terkena wajib militer, termasuk Inter. Ya, Fossati meninggal di medan perang pada hari Natal 1916 di Monfalcone, selama pertempuran antara tentara Italia dan Austria.

                               Nama           : Virgilio Fossati
                               Lahir             : Milan, 3 januari 1891
                               Posisi            : Gelandang
                               Karir klub     : Inter Milan 1909- 1915 (97 laga, 4 gol)
                               Karir timnas  : Italia 1910-1915 (12 laga, 1 gol)
                               Prestasi          : Scudetto 1909-1910




(sumber: Wikipedia, dll)

Postingan Populer